Bulungan, KTV – Berbagai upaya untuk menjaga kekompakan dan sinergitas TNI-Polri terus dilakukan baik oleh jajaran TNI maupun Polri yang bertugas di wilayah Kalimantan Utara.
Momen peringatan HUT Bhayangkara ke-78, dimanfaatkan Danlantamal XIII Tarakan Laksamana TNI. Deni Herman, S.T, M.A.P., M.Tr.Opsla., CHRMP., CFrA, dan Anggota untuk memberikan kejutan bahagia kepada Kapolda Kaltara Irjen Pol. Daniel Adityajaya, S.H, S.I.K, M.Si.
Kejutan dengan membawa Kue Ulang Tahun yang diiringi musik yang dibawakan oleh personel TNI AL Lantamal XIII Tarakan ini diberikan kepada Kapolda Kaltara saat acara syukuran Hari Bhayangkara ke-78 yang digelar di Ruang Rupatama Mapolda Kaltara, Senin (01/07/2024).
Kejutan ini sendiri tidak hanya diberikan kepada Kapolda Kaltara namun untuk seluruh personel jajaran Polda Kalimanan Utara.
Danlantamal XIII Tarakan Laksamana TNI. Deni Herman, S.T, M.A.P., M.Tr.Opsla., CHRMP., CFrA, menyampaikan bahwa, hal ini merupakan wujud semangat kebersamaan dan kepedulian dan soliditas TNI-Polri dalam mengabdi kepada bangsa dan negara, sama-sama berjuang melayani masyarakat, memberikan yang terbaik untuk NKRI.
Sementara itu, Kapolda Kaltara mengaku bangga dan mengucapkan terimakasih atas kejutan yang diberikan oleh Danlantamal beserta anggota kepada keluarga besar Polri khususnya Polda Kaltara.
“Kami keluarga besar Polda Kaltara mengucapkan terima kasih telah diberikan hadiah spesial di Hari Bhayangkara ke – 78 ini, semoga ke depan TNI-Polri kompak selalu dalam menjaga kesatuan Negara Republik Indonesia,” ujar Kapolda Kaltara.
“Harapannya hal ini dapat menjadi contoh semangat kebersamaan TNI-Polri di Kalimantan Utara”, tandasnya.(**)